Cari Blog Ini

Rabu, 07 Agustus 2019

Tirani yang Berlabuh Pada Tirani

Kemarin aku berkeluh kisah pada teman lamaku seorang peternak kambing
Ia memilih menyambangi kandang pagi-petang.
Dan aku tetap dengan pandangan idealisku, mengenyam bangku kuliah
Impian orang Indonesia terlalu melankolis, katanya. Aku ganjil mendengarnya.
1. Bung, katanya mahasiswa dekat dengan wong cilik? 
2. Katamu kuliah untuk menggugah golonganku?
Dua pertanyaan beruntutan menerjang menengadah di muka pertemuan kali itu

Tugas terus yang kamu asih-asuh
Mahasiswa diproduksi untuk mengisi kekosongan jabatan, mendogma mereka akan sukarnya kompetisi global
Menjanjikan para akademisi−begitu mereka menyebutmu−masa depan yang cerah
Katanya mahasiswa berada di garda depan, tapi otoritas selalu colong start
Pemerintah hanya menyembuhkan kekhawatiran-kekhawatiran mahasiswa yang ia cipta sendiri
Mahasiswa ibarat agen bungkam dengan impian besar indahnya revolusi nasional
Kompetisi kan tidak melulu tentang global, Bung!
Kompetisi selalu perkara membandingkan, namun lupa bebenah kemakmuran lokal
Coba lihat dirimu, ditempa hingga lupa hidup mensosial

Generasi milenial telah lama mati, Bung
Pembangunan melulu masalah politik ekonomi
Mobilitas vertikal yang digadang-gadang malah menjadikan deflasi produktivitas
Pendidikan tinggi hanya meninggikan jumlah dan prestise sarjana
Kamu, menyebut diri Maha-siswa tapi tak sekalipun membantah konsep pembangunan yang kontinyu dikekalkan
Mahasiswa harus bebas untuk memerdekakan paradigma berpikir manusia. Karena pembebasan mahasiswa adalah seni menggalakkan otoritas yang asasi

Sumber foto: kompas.com

Yogyakarta, 18 Oktober 2016.


*NB: Puisi yang mengambil tema, "Mahasiswa dan Perannya Sebagai Makhluk Sosial" ini pernah saya kirimkan ke komunitas kampus 'SPASI' di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik UAJY.

Selamat meresapi.

Another Post You May Interest

Your Hardliner

going to a grocery market wanna buy you a bouquet of bliss to celebrate us for not any order then the servant just tell me an anec...

What's Popular?